Pameran Tunggal Hedi Soetardja “GUMAM” Resmi Dibuka

Pameran Tunggal Hedi Soetardja "GUMAM" Resmi DibukaSejak beberapa bulan lalu, Hedi Soetardja telah “menulis” di atas kanvas. Aksara-aksara yang Hedi tulis seringkali tak terbaca, karena upaya menulisnya tersaingi oleh upaya mencoretkan garis-garis yang spontan dan ekspresif dan menutup bidang kanvas dengan sapuan-sapuan warna. Praktik menulis (menerakan informasi) dalam melukis Hedi diikuti dengan praktik menghapus tulisan secara berulang-ulang. Jika praktik menulis disetarakan dengan berbicara, Hedi ibarat bergumam. Meskipun hadir seperti gumam yang minim informasi, aksara-aksara dalam lukisan Hedi melampaui makna literernya, karena mereka hadir sebagai kualitas rupa. Sapuan-sapuan warna dalam lukisan-lukisannya juga memberi lapisan makna yang lain. Seabstrak apapun, setiap lukisan tetap memancarkan informasi melalui unsur rupa, begitupun dengan lukisan-lukisan Hedi Soetardja.

Hedi Soetardja (lahir di Bandung, 16 Oktober 1976) adalah seniman yang bermukim di Jelekong, sebuah kawasan yang dikenal sebagai “kampung pelukis” di selatan Bandung. Ia dapat disebut sebagai perupa “Jelekong Kontemporer”, di samping masih mengerjakan lukisan pesanan untuk mencari nafkah, Hedi menggunakan waktu luangnya untuk berkarya secara mandiri serta membangun jejaring dan reputasi dalam medan seni rupa kontemporer. Tahun lalu Hedi adalah seniman residen transit #4, Selasar Sunaryo Art Space. Sejak awal, dalam berkarya Hedi banyak mengambil inspirasi dari outsider art yang mendayagunakan aspek-aspek spontanitas dalam penciptaan lukisan. Kini lukisan-lukisan Hedi hadir dengan coretan-coretan dan lapisan-lapisan warna yang ekspresif. Coretan-coretan itu kebanyakan adalah wujud-wujud ekspresif dari tulisan/teks yang merepresentasikan posisi batin sang seniman.

Pameran ini dikuratori oleh Chabib Duta Hapsoro.

Besar harapan kami media tempat anda bekerja dapat meliput program pameran seni rupa yang istimewa ini. Terima kasih atas perhatian dan kerjasama yang diberikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *