Pembangunan Tol Soroja Tunjukan Kemajuan

Pembangunan Tol Soroja Tunjukan KemajuanPerkembangan pembangunan Tol Soreang-Pasirkoja (Soroja) menunjukkan kemajuan. Satu di antara dua masjid yang saat ini belum dibongkar karena belum ada kesepakatan dengan warga akhirnya sepakat untuk dibongkar kemudian dipindah ke tempat penggantinya.

Masjid tersebut adalah masjid Al Amanah yang posisinya saat ini tepat berada di tengah badan jalan pembangunan Tol Soroja.

Sekretaris Daerah Ja‎wa Barat Iwa Karniwa memastikan hal itu, Senin 23 Januari 2017. Bahkan, kata dia, Selasa 24 Januari 2017 esok, Pemprov Jabar dan Pemkab Bandung akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid pengganti tersebut.

Pada hari yang sama, pihak pengembang pun akan menuntaskan pembebasan 20 bidang lahan lain yang belum terbebaskan.

“Alhamdulillah beban semakin sedikit karena salah satu masjid sudah mau dibongkar tinggal satu masjid lagi. Selain itu, lahan sisa akhirnya tuntas dibebaskan dengan nilai Rp 14 miliar,” ujar Iwa di Gedung Sate, Senin 23 Januari 2017.

Setelah itu, kata Iwa, Pemprov Jabar tinggal melakukan akselerasi pembangunan jalan tol. Saat ini, konstruksi Tol Soroja yang sudah terbangun baru mencapai 63%. Hal itu sudah mencakup 4 jembatan yang cukup krusial. “‎Jembatan udah beres semua, sudah bisa dilalui,” ujar dia.

Terkait satu lagi masjid yang belum terbebaskan, kata Iwa, Kementerian Agama akan kembali melakukan mediasi. Dengan kemajuan pembangunan Tol Soroja itu, Iwa mengaku optimistis akhir Maret atau awal April 2017 nanti jalan tol yang dinanti-nanti warga Kabupaten Bandung itu bisa mulai difungsikan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *