Kang Haji Koswara Siap Tandang

Kang Haji Koswara Siap Tandang

Bagi warga Bandung Barat, sosok Haji Koswara tentu sudah tidak asing lagi. Pria bernama lengkap HR. A. Koswara S.IP, MM ini selama tiga periode mengabdi sebagai Kades Wangunsari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat .Di kalangan pergaulan musik seputar Bandung Raya pun sosok ini familiar. Khususnya di kancah dangdut dan Pop Sunda. Karya-karya rekamannya bisa dinikmati di channel YouTube “Haji Koswara”.

Perjalanan karir Kang Haji Koswara, begitu sapaan akrabnya, di dunia musik, cukup panjang. “Pertama terjun ka dunia nyanyi tahun 1985, fokus di dangdut. Tahun 1994 mulai rekaman, bikin album dangdut berjudul Fatamorgana, kemudian membuat album Dingin, disusul oleh Bencana. Lalu saya terjun ke Pop Sunda, membuat album Dangdut Sunda. Kemudian membuat beberapa single Pop Sunda solo. Intinya, selaku warga Jawa Barat, saya ingin memberi motivasi kepada para anak muda pelaku seni, untuk merawat, memelihara, menumbuh-kembangkan seni musik Sunda,” paparnya.




Dengan bekal pengalaman aktif di berbagai organisasi kemasyarakatan di tingkat Kabupaten maupun tingkat Provinsi, serta pengalaman selama tiga periode mengabdi sebagai kepala desa Wangunsari, bagi Kang Haji, merupakan modal untuk melangkah lebih jauh, baik ke birokrasi maupun legislatif, Dan ia pun sudah mematok tekad.

“Tahun 2023 mendatang, Insya’allah, saya akan ikut berkompetisi di arena pemilihan anggota legislatif,. Sebelum tahun 2024 masuk ke arena pilkada Kabupaten Bandung Barat,” tandas pria yang aktif di Perbakin, Asprov PSSI Jabar, PWNU Jabar, dan menjabat Ketua Yayasan Pendidikan Putra Siliwangi.

(YW)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *