Undang Nidji, Anies Dinilai ‘Kick Balik’ Giring dan PSI

Undang Nidji, Anies Dinilai ‘Kick Balik’ Giring dan PSI

PSI Bakal Kirim Tanda Tangan Founder Nidji

Pujian Anies kepada Nidji ditanggapi oleh PSI. Partai berlambang tangan menggenggam bunga mawar putih itu merespons positif aksi Anies mengundang Nidji.

“Menghadirkan Nidji adalah upaya Pak Anies menyenangkan para penggemarnya. Kita doakan saja agar acara peresmian berjalan lancar,” kata Juru Bicara DPP PSI Ariyo Bimmo saat dihubungi, Senin (17/1).

Seperti diketahui, Nidji, di awal-awal merambah dunia musik Tanah Air, dikenal memiliki vokalis yang enerjik bernama Giring Ganesha. Singkat cerita, kebersamaan Giring bersama Nidji tinggal kenangan.

Giring sudah keluar dari Nidji, dan posisinya kini digantikan oleh Yusuf Ubay. Kini Giring mengemban jabatan Ketua Umum PSI dan kerap mengkritik kebijakan Anies.




Kembali ke respons PSI, Bimmo baru menyadari satu hal setelah melihat Anies menonton Nidji. Bimmo mengatakan akan mengirimkan tanda tangan pendiri Nidji kepada Anies.

“Tetap utamakan prokes karena Jakarta sedang naik kasus baru COVID-19-nya,” ujar Bimmo.

“Tapi kami baru ‘ngeh’, ternyata Pak Gubernur itu Nidjiholic. Nanti akan kami kirimkan tanda tangan founder-nya,” pungkasnya.



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed