Tips Memperbaiki Busi Motor Saat Situasi Terdesak

Tips Memperbaiki Busi Motor Saat Situasi Terdesak

Lepas busi menggunakan kunci busi. Kemudian mulai bersigkan seluruh bagian komponen tersebut.Tempat busi berada merupakan bagian yang paling sering terkena kotoran atau debu. Oleh sebab itu, Anda harus membersihkannya juga. Setelah itu pasang kembali busi tersebut.
Gosok dengan Amplas

Cara berikutnya dengan menggosok bagian atasnya menggunakan amplas. Bisa saja busi Anda sudah terlalu tua, sehingga banyak kotoran yang masuk ke dalamnya.

Kotoran atau debu ini biasanya berasal dari proses pembakaran dan harus dibersihkan. Amplas yang Anda bawa bisa digunakan untuk menggosok bagian atasnya secara satu arah agar kotorannya hilang.


Lakukan hal tersebut berulang kali sampai busi bersih. Setelah itu, Anda bisa langsung memasang busi kembali. Dalam beberapa kasus, cara ini terbukti ampuh.

Renggangkan Cop Busi

Cara memperbaiki busi yang mati juga bisa dengan melakukan peregangan pada bagian copnya. Tujuannya agar api yang dihasilkan busi bisa berpindah ke bagian cop. Setelah api berhasil dinyalakan, Anda dapar memasang kembali cop.

Mengatur Celah Katup Busi

Cara berikut dengan mengatur celah dari katup busi. Cara ini bertujuan untuk melihat percikan terbaik yang bisa dihasilkan. Jika berwarna merah, berarti busi sudah mati total. Anda bisa mengatur katup busi agar kembali menghasilkan percikan api yang bagus.

Beli Baru

Jika cara di atas tak berhasil, sebaiknya belilah busi baru. Berarti busi lama sudah benar-benar rusak atau tua sehingga perlu diremajakan.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *