Komunitas Persekutuan Jurig Cai Gelar Jurig Cai Camp di Ranca Upas

Komunitas Persekutuan Jurig Cai Gelar Jurig Cai Camp di Ranca Upas

Komunitas Persekutuan Jurig Cai dalam rangka menuju peringatan Hari Sumpah Pemuda 2020 menggelar kegiatan Jurig Cai Camp yang pertama di Ranca Upas, Ciwidey, Kabupaten Bandung, pada tanggal 16-17 Oktober 2020 dengan tema Jalan Bersama Untuk Sesama.[penci_related_posts title=”Baca Juga” number=”4″ style=”list” align=”none” displayby=”tag” orderby=”random”]

Jurig Cai Camp 2020 ini diikuti oleh 105 peserta, Program ini dilakukan dengan tetap mengikuti aturan protokol kesehatan seperti seluruh peserta dan panitia yang terlibat wajib mengikuti test Rapis Covid.19 terlebih dahulu dan dinyatakan sehat oleh dokter.

Kegiatan diawali dengan gowes (bersepeda) bersama dari hotel Sutan Raja Soreang menuju Bumi perkemahan Ranca Upas, dilanjutkan dengan Upacara penaikan bendera merah putih yang di ikuti seluruh peserta.

Muhammad Farhan Ketua Harian PRSI Jabar yang juga anggota DPR RI mengatakan, Kegiatan ini sangat berharga dan penting dilaksanakan, tidak hanya sebagai ajang silaturahmi bagi seluruh peserta tetapi juga sebagai penguatan nilai-nilai pancasila, seperti rasa kepedulian kita terhadap sesama termasuk kepedulian kita kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu dalam bingkai kebersamaan.

Salah satu program jurig Cai Camp adalah Jalan Bersama untuk Sesama, komunitas Jurig Cai menyumbangkan 500 kg Beras dan 3500 tablet Vitamin C ditambah puluhan dus Indomie dari DPW Nasdem Jawa Barat kepada masyrakat kurang mampu dan lansia di Kp. Rancabali, desa Patengan Kec. Racabali, Kabupaten Bandung.

PRSI Jawa Barat sangat mendukung komunitas Persekutuan Jurig Cai bukan hanya karena anggotanya sebagian besar adalah mantan atlet-atlet akuatik, namun lebih dari itu ini salah satu cara kita terus menjaga tali silaturahmi diantara keluarga besar pencinta olah raga air agar tetap terjaga dan mungkin kedepanya komunitas jurig cai akan dapat mendorong sekaligus memotivasi atlet-etlet muda kita kedepan menjadi Atlet dunia, saya yakin itu. Pungkas Ketua Umum PRSI Jawa Barat yang juga Pembina Persekutuan Jurig Cai Ir. Verdia Yosef.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed