Audi Minta Maaf Tampilkan Iklan Gadis Kecil Pegang Pisang

Audi Minta Maaf Tampilkan Iklan Gadis Kecil Pegang Pisang

Audi menyampaikan permintaan maaf atas konten iklan yang menampilkan gadis kecil memakan pisang di depan mobil. Merek asal Jerman ini mengakui hal itu tidak tepat dan berjanji tidak akan menggunakan lagi konten serupa pada masa depan.

[penci_related_posts title=”Baca Juga” number=”4″ style=”list” align=”none” displayby=”tag” orderby=”random”]

Ilustrasi gadis kecil yang dimaksud terdapat pada iklan Audi RS4 yang diberi judul ‘Memungkinkan jantung Anda berdetak lebih cepat dalam setiap aspek’. Iklan itu diunggah di Twitter pada Minggu (2/8) dan dengan cepat mendapat kecaman dari netizen.

Melansir dari CNN, sejumlah warganet menilai iklan itu menunjukkan bahwa anak perempuan yang berdiri tepat di depan grill mobil berada dalam posisi berbahaya. Warganet yang lain mempertanyakan mengapa Audi menempatkan anak kecil di depan mobil yang bisa jadi tidak terlihat pengemudi.

Kritikan lebih tajam mengatakan bahwa iklan itu menjurus ke arah seksual karena menggambarkan gadis kecil sedang memegang lingga (tanda kelaki-lakian) di tangannya.

Menanggapi hal itu, Audi lantas meminta maaf dan memberikan klarifikasi. Audi mengklaim memberikan perlindungan kepada anak-anak, buktinya melalui adanya tiga puluh sistem bantuan pengemudi termasuk sistem darurat pada Audi RS4.

“Kami berharap kami dapat menyampaikan pesan-pesan ini, menunjukkan bahwa bahkan untuk pengguna lalu lintas yang paling lemah sekalipun, dimungkinkan untuk bersandar pada teknologi RS,” kata Audi dalam sebuah pernyataan di Twitter.

“Kami dengan tulus meminta maaf atas gambar tidak sensitif ini dan memastikan bahwa itu tidak akan digunakan pada masa depan,” katanya.

Melansir Forbes, Audi bukan perusahaan mobil pertama yang tersandung dengan iklan yang kontroversial. Mercedes-Benz pernah memperkenalkan fitur yang disebut CarTogether dalam model SL di Consumer Electronics Show di Las Vegas pada 2012 menggunakan gambar Che Guevara dalam presentasinya.

Che dikenal sebagai revolusioner Argentina yang membantu pengambilalihan Kuba dari Fidel Castro pada tahun 1959 dan yang memerintahkan eksekusi ribuan pria, wanita, dan anak-anak .

Gambar itu memang hanya muncul beberapa detik, tapi itu cukup untuk membuat marah banyak orang di Kuba dan di tempat lain.

“Kami dengan tulus meminta maaf kepada mereka yang tersinggung,” kata Daimler, perusahaan induk Mercedes-Benz dalam sebuah pernyataan.

Pada 2007 Dodge juga sempat memproduksi iklan untuk Nitro 2007 yang menunjukkan seekor anjing kencing di salah satu mobil mereka. Setelah itu, hewan itu disambar petir dan dibunuh, disertai dengan jerit kesakitan dari anjing tersebut.

Merek asal Korea Selatan, Hyundai, juga pernah meminta maaf setelah membuat iklan yang menyiratkan emisi di mobil mereka sangat kecil sehingga tidak ada yang bisa bunuh diri di dalamnya. Perusahaan itu dikritik karena meremehkan sekitar 800.000 orang yang bunuh diri setiap tahun di seluruh dunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed