Jubah Superman Christopher Reeve Laku Terjual Rp1,63 M

Jubah Superman Christopher Reeve Laku Terjual Rp1,63 M

Baju luar angkasa dalam film A Space Odyssey serta jubah yang dikenakan Christopher Reeve di dua film pertama Superman terjual dengan nilai tinggi dalam acara lelang bertajuk Hollywood: Legends & Explorers.

[penci_related_posts title=”Baca Juga” number=”4″ style=”list” align=”none” displayby=”tag” orderby=”random”]

Jubah biru ala Superman yang dikenakan Christopher Reeve dalam Superman (1978) dan Superman II (1980) terjual US$110 ribu atau setara Rp1,63 miliar.

Sementara itu, setelan pakaian luar angkasa beserta helm yang digunakan Keir Dullea ketika berperan sebagai Dr. David Bowman dalam A Space Odyssey terjual US$370 ribu atau sekitar Rp5,49 miliar.

Lelang bertajuk Hollywood: Legends & Explorers diselenggarakan di Beverly Hills pada Jumat (17/7) hingga Minggu (19/7). Secara keseluruhan, gelaran ini melelang sekitar 900 barang dari film Hollywood dan serial televisi ikonik.

Acara ini juga kian ramai dengan keberadaan pipa tembakau asli yang digunakan Sir Ian Holm Cuthbert ketika berperan sebagai Bilbo Baggins dalam The Lord of the Rings: The Fellowship of the Ring.

Melansir The Hollywood Reporter, pipa tembakau Bilbo Baggins terjual US$28,2 ribu atau sekitar Rp418 juta.

Mobil Pontiac Firebird Trans AM 1982 yang ditandatangani David Hasselhoff dan sempat digunakan untuk mempromosikan serial televisi Knight Rider juga terjual US$192 ribu atau sekitar Rp2,8 miliar.

Beberapa artefak luar angkasa, seperti tongkat kendali pilot penerbangan NASA Apollo 11 ke Bulan-yang digunakan Neil Armstrong-juga ditampilkan dalam acara itu. Tongkat tersebut terjual US$370 ribu (Rp5,4 miliar)

Selain itu, sarung tangan luar angkasa yang dikenakan Neil Armstrong terjual US$76,8 ribu atau sekitar Rp1,14 miliar. Tongkat kendali yang pernah digunakan Buzz Aldrin juga laku terjual US$256 ribu atau sekitar Rp3,8 miliar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *