Barcelona Ketar-ketir Bersaing dengan Real Madrid

Barcelona Ketar-ketir Bersaing dengan Real Madrid

Pelatih Barcelona, Quique Setien, merasa tidak ada yang bisa dilakukan oleh skuat Blaugrana selain menang di 10 pertandingan sisa demi mempertahankan gelar La Liga Spanyol dari kejaran Real Madrid.

[penci_related_posts title=”Baca Juga” number=”4″ style=”list” align=”none” displayby=”tag” orderby=”random”]

Setien bakal berupaya keras memastikan Lionel Messi dan kawan-kawan mengamankan tiga poin dari laga sisa Barcelona hingga akhir musim.

“Yang harus kami lakukan adalah meraih kemenangan. Ini akan menjadi persaingan ketat yang diyakini kedua kubu tidak boleh gagal. Tetapi saya tahu ada banyak hal yang tidak bisa kami kontrol,” kata Setien.

Menghadapi persaingan melawan rival lawas, Setien mengibaratkan duel menuju tangga juara musim ini seperti pertandingan catur yang setiap keputusan harus dipertimbangkan dengan matang.

“Anda memiliki banyak variasi dan Anda harus memutuskan bagian mana yang akan dipindahkan dan ada yang tidak bisa dikendalikan karena Anda melihat kejadian saat ini, tetapi Anda tidak tahu apa yang akan terjadi kemudian,” ujar Setien.

Untuk sementara Barcelona memimpin klasemen La Liga Spanyol dengan 61 poin, atau unggul dua poin dari sang rival.

Guna memastikan tim terbaik yang tampil dalam 10 laga sisa, Setien menyatakan bakal melakukan rotasi dan memberi menit bermain bagi seluruh pemain Barcelona.

“Idenya adalah melakukan pergantian dan akan ada pergantian selama pertandingan berlanjut. Saya ingin melihat bagaimana keletihan mempengaruhi setiap pemain karena saya mau kami mencapai akhir dengan sebisa mungkin tetap segar.”

“Kami akan melihat bagaimana persaingan berlanjut dan bagaimana para pemain pulih dari kondisi mereka,” jelas Setien dikutip dari Sport.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *