Rupiah Anjlok, Tiwi Eks T2: Ini Lebih Mengerikan dari 98

Rupiah Anjlok, Tiwi Eks T2: Ini Lebih Mengerikan dari 98

Penyanyi Tiwi eks T2 ikut syok mengetahui nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) anjlok karena terdampak virus corona atau covid-19.

Diketahui, nilai tukar rupiah per hari ini menembus Rp 16.000 per dolar AS. “Syok ya,” kata Tiwi di Jakarta, Kamis (19/3).

Tiwi eks T2 itu membayangkan para penanam saham yang menjerit karena anjloknya nilai tukar rupiah.

“Kalau ada tabungan dolar sih comfortable ya pastinya, tetapi ada pula beberapa yang menanam saham nangis-nangis darah,” ujarnya.

Menurut Tiwi, anjloknya nilai rupiah kali ini lebih parah ketimbang krisis moneter pada 1998 silam.

“Kayaknya ini lebih mengerikan dari yang 98. Pokoknya pengin semua kembali stabil deh karena ini sudah urusan dapur,” tuturnya.

Ibu satu anak itu lagi berharap virus corona yang sedang mewabah di Indonesia, segera berakhir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *