Selesai Jadi Menteri, Susi Banting Setir Jadi Ibu Rumah Tangga

Susi Pudjiastuti akan banting setir menjadi ibu rumah tangga usai menyerahkan jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan kepada Edhy Prabowo.

Hal ini diungkapkan Susi dalam acara serah terima jabatan (sertijab) di Gedung Mina Bahari III, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Jakarta Pusat, Rabu (23/10).

“Sebelum saya di KKP, saya juga berkarir, karir mean do anything, jadi ibu (ibu rumah tangga) juga karir, jadi nenek juga karir,” kata Susi dalam sambutannya.

Susi juga memberikan wejangan kepada suksesornya, Edhy. Dia ingin Edhy meneruskan apa yang telah dikerjakannya selama ini.

“Yang baik tolong diteruskan, yang tidak baik ya mohon diperbaiki,” imbuhnya.

Kemudian, Edhy dan Susi memperkenalkan keluarganya di hadapan pegawai KKP. Selain itu, pegawai KKP juga memberikan kenang-kenangan berupa lukisan bergambar Susi Pudjiastuti dan tulisan yang berisi ungkapan atas kinerja Susi.

Usai menjalankan seluruh proses serah terima jabatan, Susi mengaku akan berlibur. Saat ditanya akan berlibur ke mana, Susi pun merahasiakannya.

“Saya mau libur, rahasia dong entar kalian ikutin lagi,” kelakarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *