KPK Masih Periksa Intensif Politikus PDIP yang Ditangkap di Bali

KPK Masih Periksa Intensif Politikus PDIP yang Ditangkap di BaliKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menangkap seorang Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI-P Nyoman Dhamantra di Bali. Selanjutnya, yang bersangkutan dilakukan pemeriksaan intensif oleh tim antirasuah.

Di Bali saat ini tengah berlangsung kongres V PDIP. Acara tersebut merupakan ajang berkumpul seluruh kader PDIP dari Sabang sampai Merauke.

“Yang pasti satu orang ini (Nyoman Dhamantra) perjalanannya dari Bali ke Jakarta dan kami jemput di Bandara Soekarno-Hatta. Ini kami amankan dan dibawa ke kantor KPK untuk proses pemeriksaan lebih lanjut,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (8/8).

Dalam operasi senyap yang dilakukan sejak Rabu (7/8) hingga Kamis (8/8) sore ini, tim komisi antirasuah telah mengamankan belasan orang.

“Total 12 orang yang sudah diamankan KPK,” kata Febri.

Febri menyatakan, operasi tangkap tangan (OTT) kali ini berkaitan dengan kasus dugaan suap impor komoditas holtikultra yaitu bawang putih.

Sebanyak 12 orang pihak yang diamankan dalam tangkap tangan ini, mereka berasal dari berbagai latar belakang profesi. Mulai dari Anggota Komisi VI DPR RI, seorang sopir, hingga pengusaha importir komoditas holtikultura.

Selain itu, ada uang senilai Rp 2 miliar yang berhasil disita tim KPK dalam operasi kali ini. Diduga kuat akan ada proses transaksi terkait impor bawang putih.

“Kami mengamankan sejumlah barang bukti transaksi perbankan yang diduga menggunakan money changer itu dengan nilai lebih dari Rp 2 miliar. Ini yang kami duga merupakan bagian dari transaksi terkait dengan rencana impor bawang putih,” demikian Febri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *