Relasi KPUD Ciamis Sasar Kelompok Pemilih Waria

Relasi KPUD Ciamis Sasar Kelompok Pemilih WariaRelawan Demokrasi (Relasi) KPUD Kabupaten Ciamis tengah gencar melakukan kegiatan sosialisasi dan pendidikan pemilih jelang pemilu serentak 2019 ke berbagai lapisan masyarakat, salah satunya dilakukan kepada komunitas waria di Ciamis.

Sosialisasi tersebut dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan menekan angka golput serta meminimalkan sikap apatis masyarakat terhadap pelaksanaan pemilu.

Pada pemilu sebelumnya, komunitas waria masih sering terabaikan dan sosialiasi tentang pemilu hampir tidak ada diberikan kepada mereka. Akibatnya, kesempatan mereka untuk berpartisipasi dalam pemilu sangat kurang.

Untuk itu, sosialisasi yang dilakukan oleh Relasi KPUD Ciamis diharapkan dapat menyokong kelompok pemilih waria agar mendapatkan haknya dalam proses menentukan pemimpin mereka.

Anggur selaku ketua komunitas waria Ciamis yang tergabung dalam Srikandi Panjalu, merespon positif kegiatan sosialisasi tersebut. Diakuinya, selama ini komunitas waria kurang mendapat perhatian dari pemerintah.

“Baru kali ini ada sosialisasi buat waria, apresiasi banget, karena kami bisa mendapat tanggapan positif untuk bisa ikut berpartisipasi dalam ajang demokrasi, yang dulu kami masih dipandang sebelah mata dan (mungkin) tidak diperhitungkan suaranya”, ujar Anggur, saat ditemui di kediamannya, Senin (4/3/2019).

Dia pun mengatakan bahwa komunitasnya memiliki hak politik yang sama dalam berdemokrasi seperti warga masyarakat lainnya.

“Siapapun pemimpin yang terpilih nanti, kami berharap agar kaum minoritas termasuk waria bisa diperhatikan oleh pemerintah”, pungkasnya.

 

Evi Yusnita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *