Bung Karno Sudah Ingatkan Kekayaan Negara Bocor

Bung Karno Sudah Ingatkan Kekayaan Negara BocorKebocoran atau mengalirnya kekayaan negara ke luar negeri ternyata sudah diingatkan Bung Karno dalam pidato bertajuk ‘Indonesia Menggugat’.

“Saya tidak mau mempermasalahkan masa lalu, tapi jangan kita masuk lubang yang sama berkali-kali,” ungkap calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di hadapan anggota Aliansi Pencerah Indonesia (API), Jakarta, Minggu (3/3).

Menurut mantan Danjen Kopassus itu, bocornya kekayaan Indonesia, tidak jauh beda dengan masa Bung Karno dahulu.

“Sejak 1870, berjuta-juta gulden kekayaan Indonesia dibawa ke luar negeri. Kehidupan kaum pribumi lebih terhina. Orang Belanda dan Eropa lainnya biasa menyebut inlander,” ungkap Prabowo.

Mantan Pangkostrad itu menegaskan, dalam pidato Sukarno bertajuk ‘Indonesia Menggugat’ juga sudah diuraikan, Indonesia harus merdeka agar kekayaan bisa dimanfaatkan dan dikuasai bangsa.

Perjuangan yang terus-menerus dari Bung Karno dan seluruh tokoh pergerakan bangsa, sambung Prabowo, akhirnya membuahkan hasil pada tahun 1945.

Prabowo menyatakan, hasil itu tidak lepas dari perjuangan umat Islam melalui tokoh-tokohnya yang kemudian melahirkan Pancasila dan UUD 45.

“Terjadi proses usaha kemerdekaan, lalu digodok dan keluar konsensus besar Pancasila atas kearifan tokoh muslim sehingga kemerdekaan Indonesia terwujud dan UUD 45 diterbitkan,” demikian Prabowo. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed