Penuhi Parliamentary Thresholds, Berkarya Jabar Targetkan 3 Juta Suara

Penuhi Parliamentary Thresholds, Berkarya Jabar Targetkan 3 Juta Suara
Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto terpilih menjadi Ketua Umum Partai Berkarya secara aklamasi, di Rapimnas Partai Berkarya III di Solo.

Dengan hal tersebut Ketua DPW Partai Berkarya Jawa Barat, Eka Santosa mendukung penuh Tommy Soeharto sebagai Ketua Umum Partai Berkarya.

“Saya ucapkan selamat untuk mas Tommy, saya yakin di bawah kepemimpinan mas Tommy Partai Berkarya akan menjadi partai yang besar,” tutur Eka.

“Dan ini sesuai dengan perjanjian dengan Ketum terdahulu bu Neneng A Tuty, dimana saya mengambil sebagai ketua DPW Partai Berkarya Jabar, asalkan natinya mas Tommy yang memimpin partai, dan sekarang Alhamdulillah telah menjadi kenyataan,” paparnya.

Mengenai mandat Tommy Soeharto agar Partai Berkarya lolos Parliamentary Thresholds, Eka pun siap menjalankanya.

“Saya siap ikut mengantarkan Partai Berkarya lolos parlementary thresholds. Untuk lolos dibutuhkan 4 persen suara pemilih se indonesia. Berdasakan data KPU DPT Pilgub Jabar 2018 sebanyak 32,5 Juta Pemilih, dengan angka tersebut DPW Partai Berkarya Jawa Barat akan menyumbang minimal 1,3 juta suara atau 4 persenya dari angka pemilih Pilgub Jabar, namun target kami di Jabar adalah 3 juta suara,” papar Eka.

Lanjut Eka, tentu untuk mencapai angka tersebut bukanlah hal yang mudah. Namun, ia meyakini dengan kerja keras dan soliditas partai pencapaian 3 juta suara di Jabar akan tercapai.

“Untuk mencapai angka tersebut dibutuhkan kerja keras, jaga soliditas partai dan Berdoa,” demikian Eka Santosa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *