Gerakan Hejo Sosialisasikan Visi-Misi di Tasikmalaya

Gerakan Hejo Sosialisasikan Visi-Misi di TasikmalayaPemerintah dan masyarakat harus bersinergi untuk menjaga dan memperbaiki lingkungan. Pasalnya kini di Jawa Barat bencana alam terjadi dimana-mana, ini harus segera ditanggulangi oleh pemeritah.

Demikian diungkapkan oleh perwakilan dari Gerakan Hejo R Mila Melianti seusai mensosialisasikan visi dan misi dan peranan Gerakan Hejo di Aula BPP Kecamatan Salawu Kabupaten, Tasikmalaya, Sabtu (25/11).

“Kami mengsosialisasikan apa yang menjadi misi dan visi Gerakan Hejo kepada masyarakat, disamping itu juga kita membentuk Forum Komunikasi Taruna Tani Hejo (FKTT),” ujarnya.

Ditambahkanya, Jawa Barat kini telah darurat lingkungan diperlukan penghijauan di lahan-lahan kritis, pemerintah masyarakat ataupun perorangan jangan malah menambah merusak alam.

“Perlu adanya tindakan hukum yang tegas kepada para perusak lingkungan,” tandasnya.

Acara itu dihadiri sekmat Kec. salawu, Kab. Tasikmalaya Dadang Darajat; Kades Negla Sari, sobirin; Kepala UPT BPP Kec. salawu, TATA ZM dan Dodikin dari Rumah Kreatif Indonesia. Acara ini di gagas oleh sarif H (Sep) dan Jaja dari perwakilan gerakan hejo kab tasikmalaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *