Jenderal Gatot Hadir dalam Penyematan Nama Pesawat Nurtanio

Jenderal Gatot Hadir dalam Penyematan Nama Pesawat NurtanioPanglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo bersama Kepala Staf Angkatan menghadiri acara penyematan nama Nurtanio untuk pesawat transport nasional N-219, karya anak bangsa oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (10/11/2017).

Nurtanio Pringgoadisuryo merupakan Laksamana Muda (Anumerta) yang gugur dalam misi uji coba penerbangan. Beliau adalah sosok pembuat pesawat pertama all metal dan fighter Indonesia bernama Sikumbang.

Nurtanio adalah pahlawan bangsa yang tanpa pamrih dan seluruh hidupnya didarmabaktikan untuk kedirgantaraan Indonesia. Pesawat N-219 merupakan hasil karya putra-putri Indonesia yang diimpikan Nurtanio dan akan dilanjutkan ke generasi-generasi berikutnya.

Pembuatan pesawat ini kerja sama PT. Dirgantara Indonesia (DI) dengan Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (Lapan). Pesawat ini melakukan uji terbang perdana beberapa waktu lalu di Landasan Pacu Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat.

N-219 ini mampu terbang dan mendarat di landasan pendek sehingga mudah beroperasi di daerah terpencil. Dalam aplikasinya, pesawat ini diharapkan menjadi penyambung tol laut yang berorientasi pada pengangkutan logistik dan penumpang bagi daerah pedalaman, guna mengurangi biaya yang mengakibatkan harga komoditas yang tinggi di daerah pedalaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *