Jailangkung Tembus Angka 1,8 Juta Penonton

Jailangkung Tembus Angka 1,8 Juta PenontonDi sebagian besar bioskop, menyaksikan film Jailangkung harus mengantri. Bahkan satu-tiga jam sebelum bioskop beroperasi, penonton sudah berada di mal atau di luar gedung bioskop. Jailangkung mampu memenuhi hasrat, rasa penasaran, rasa ingin tahu sampai keinginan berjamaah teriak di dalam bioskop bagi lebih dari 1,8 juta penonton di pemutaran hari ke 12, Kamis (6/7).

Bukan sekadar angka atau jumlah penonton yang dikejar pembuat film Jailangkung. Tapi bahwa film karya sutradara Jose Poernomo dan Rizal Mantovani bisa menjadi film yang menghibur di Hari Lebaran, adalah keinginan terbesar Screenplay. Andai Jailangkung tidak mampu memberikan hiburan bagi penontonnya, mustahil 1,8 juta lebih penonton rela mengantri film ini.

“Good quality…..,” ucap Amanda Rawles, bintang utama “Jailangkung” tentang kunci sukses film ini dalam jumpa pers di Bandung, Kamis (6/7). Amanda juga mengaku ketagihan bermain di film horor. Bagi Amanda, “Jailangkung” merupakan debutnya di kancah film horor. “Gak kepikiran bakal main di film horor, tadinya aku biasa tampil di film-film drama percintaan,” tuturnya sambil tersenyum.

So, buat yang masih pengen uji nyali nonton film, Jailangkung jadi film yang tepat buat teriak-teriak bareng di dalam bioskop.

 

Yosie Wijaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *