Pertamina Siapkan Cadangan BBM di Bali

Pertamina Siapkan Cadangan BBM di BaliDirektur Pengolahan Pertamina Toharso mengemukakan akan menyiagakan satu truk BBM di tiap SPBU (stasiun pengisian bahan bakar umum) di Bali untuk menghindari truk BBM terlambat datang akibat kemacetan di jalan raya.

“Bali sebagai destinasi wisata utama pada musim libur panjang Idul Fitri ini , Pertamina telah menyiapkan cadangan BBM selama 23 hari setelah Idul Fitri,” kata Diretur Pengolahan Pertamina itu, saat mendampingi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan dan Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri melakukan kunjungan kerja di depo BBM Manggis, Karangasem, Bali, Sabtu.

Ia mengatakan hal itu karena saat jumpa pers para awak media mengatakan sering terjadi kelangkaan BBM di SPBU Bali. Bahkan ada SPBU yang kelangkaan BBM hingga satu minggu. Laporan tersebut disampaikan dan didengar langsung oleh Menteri Jonan.

Namun hal itu dibantah oleh Toharso bahwa selama ini, Pertamina tidak pernah menerima laporan kelangkaan BBM di SPBU Bali. “Jika terjadi kelangkaan itu pun bersifat sporadis,” katanya.

Menteri ESDM Jonan melakukan kunjungan kerja ke Bali. Ia melihat kesiapan listrik dan BBM di pulau dewata karena saat libur panjang, permintaan listrik dan BBM di destinasi wisata utama akan meningkat. Oleh karena itu perlu disiapkan dengan baik.

Gubernur Bali I Made Mangku Pastika mengatakan, mantan presiden Amerika sudah datang bersama keluarga untuk liburan di Bali dalam beberapa hari. PM Malaysia Najib Tun Razak dan keluarga akan memanfaatkan liburan Idul Fitri tahun ini di Bali.

Berdasarkan catatan Humas Kementerian ESDM, Provinsi Bali terdapat dua Terminal BBM yaitu Terminal BBM Manggis dan Terminal BBM Sanggaran. Adapun untuk lembaga penyalur Pertamina di Bali terdapat 187 SPBU, 3 APMS, 6 SPDN, 12 SPBE/SPPEK, 71 Agen LPG PSO, dan 22 Agen LPG Non PSO.

Perkiraan kenaikan konsumsi BBM di Provinsi Bali adalah sebagai berikut: Kabupaten Buleleng konsumsi Premium dan Solar masing-masing naik 10 persen, Kabupaten Jembrana konsumsi Premium naik 17 persen, Kabupaten Bangli konsumsi Solar naik 16 persen, Kabupaten Karangasem konsumsi Premium naik 7 persen dan Kabupaten Klungkung konsumsi Solar naik 12 persen.

Potensi rawan kemacetan pada libur nasional Idul Fitri 2017 yaitu: Jalur Denpasar – Jembrana (Gilimanuk) yang merupakan jalur utama Jawa – Bali. Sebagai antisipasi pada jalur tersebut disiapkan 35 SPBU, 31 outlet Pertamax, 28 outlet Pertalite, 4 outlet Pertamina DEX dan 8 outlet Dexlite.

Jalur Denpasar – Karangasem (Padangbai), disiapkan 9 SPBU, 9 outlet Pertamax dan 9 outlet Pertalite. Jalur alternatif yaitu Denpasar – Buleleng – Jembrana (Gilimanuk), disiapkan 23 SPBU, 23 outlet Pertamax, 20 outlet Pertalite, 3 outlet Pertamina DEX, dan 2 outlet Dexlite.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *