Barack Obama Tinggalkan Blackberry

Presiden Amerika Serikat Barack Obama akhirnya mengganti telepon selulernya dari BlackBerry ke merek lain. Namun, Obama tampaknya tidak terlalu senang dengan telepon barunya itu. Pasalnya, telepon baru obama itu tidak bisa digunakan layaknya telepon pintar pada umumnya.

“Staf saya berkata, presiden, ini adalah handphone hebat, hasil seni. Namun, tidak bisa digunakan untuk mengambil gambar, tidak dapat untuk mengirim pesan. Anda tidak bisa mendengarkan musik di sana,” ujar obama menirukan ucapan stafnya dalam penampilannya di The Tonight Show starring Jimmy Fallon, kemarin, seperti dikutip dari Theverge.com

Bahkan, Obama menuturkan, telepon genggam miliknya sama dengan telepon yang dimainkan anak berusia tiga tahun. Pun demikian, ia tidak menyebutkan telepon seluler apa yang digunakannya saat ini. Yang pasti, telepon miliknya dimodifikasi khusus dan memiliki fungsi yang sangat terbatas demi alasan keamanan.

Sementara, istri Obama, Michelle Obama, dan dua anaknya tetap dapat menggunakan telepon pintar mereka dengan leluasa. Akses terbatas hanya ditujukan untuk orang nomor satu di AS tersebut.

“€œSaya melihat Malia, Sasha, Michelle mereka menggunakan ponsel pintar. Mereka berkirim pesan,” kata Obama seperti dilansir dari bgr.com.

Walaupun menggunakan telepon seluler dengan fungsi terbatas, Obama tetap tak bisa dipisahkan dari MacBook Pro. Bahkan, dalam beberapa tangkapan kamera, Obama terlihat kerap membawa iPad, tablet racikan Apple Inc.

Pada 2014 , The Wall Street Journal melaporkan bahwa Gedung Putih sedang menguji coba telepon Android untuk penggunaan keamanan. Sementara April lalu, The New York Times mengabarkan beberapa staf Gedung Putih mengganti telepon pintarnya menjadi Iphone. Sedangkan Obama baru saja mengganti BlackBerry lamanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *