Copa America, Brasil Hancurkan Haiti 7-1

Copa America, Brasil Hancurkan Haiti 7-1Timnas Brasil menghajar Haiti dengan skor telak 7-1 pada pertandingan kedua fase grup Copa America Centenario di Stadion Camping World Orlando, Florida, Amerika Serikat, Kamis pagi waktu Indonesia barat (WIB).

Penyerang Liverpool Philippe Coutinho menyumbang tiga gol, Renato Augusto memberikan dua gol, Gabriel dan Lucas Lima masing-masing mencetak satu gol untuk Brasil dalam laga ini. Sementara satu gol Haiti dicetak oleh James Marcelin pada babak kedua.

Kemenangan ini membawa Tim Samba naik ke puncak klasemen sementara grup B Copa America Centenario dengan perolehan empat poin diikuti Peru dengan tiga poin, Ekuador dengan satu poin, dan Haiti yang tanpa poin di dasar klasemen.

Kendati menang besar, Brasil baru bisa memastikan lolos ke perempat final pada pertandingan terakhir melawan Peru pada 13 Juni 2016.

Jalannya Laga

Dani Alves dan kolega berhasil unggul 1-0 lewat sontekan Philippe Coutinho usai meneruskan umpan Filipe Luis dari sisi kiri pada menit 14.

Philippe Coutinho menggandakan keunggulan Tim Samba menjadi 2-0 pada menit 29 setelah memaksimalkan umpan pendek hasil kerja sama Jonas dan Dani Alves.

Renato Augusto membawa tim asuhan Carlos Dunga kian melejit dengan skor 3-0 lewat golnya pada menit 35 meneruskan umpan Dani Alves dari sayap kanan.

Pada awal babak kedua, Dunga mengubah taktik dengan memainkan Gabriel Barbosa menggantikan Jonas.

Perubahan taktik itu membuahkan hasil dengan gol yang diciptakan Gabriel pada menit 59. Pemain berjuluk “Gabigol” itu menyontek bola menggunakan kaki kiri dan masuk ke gawang Haiti, membawa Brasil unggul 4-0.

Unggul empat gol tidak membuat Brasil puas. Pada menit 67, Lucas Lima menyundul bola dari umpan diagonal Dani Alves, mengantar negaranya unggul 5-0.

Namun Haiti berhasil mencuri satu gol dari sontekan James Marcelin pada menit 70. Skor pun menjadi 5-1.

Renato Augusto kembali membawa Brasil unggul 6-1, kali ini memanfaatkan kecerobohan barisan pertahanan Haiti dalam menguasai bola sehingga mudah direbut Renato pada menit 86.

Tendangan melengkung Coutinho pada injury time babak kedua memastikan Brasil menang 7-1 atas Haiti.

Statistik laman resmi Copa America mencatat Brasil menguasai jalannya laga dengan penguasaan bola 64 persen berbanding 36 persen.

Coutinho dan kawan-kawan bahkan mampu melepaskan 21 tendangan, sementara Haiti cuma delapan sontekan.

Susunan pemain kedua tim:

Brasil (4-1-4-1): Alisson; Dani Alves, Marquinhos, Gil, Filipe Luis; Casemiro (Lima); Willian, Elias (Wallace), Renato Augusto, Coutinho; Jonas (Gabriel).
Pelatih: Carlos Dunga

Haiti (5-3-2): Placide; Alcenat (Jean Maurice), Jerome, Genevois, Goreux, Jaggy; Lafrance, Marcelin, Alexandra (Hilaire); Louis, Belfort (Nazon).
Pelatih: Patrice Neveu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *