Gagal Racik Tim, Mbah Gatot Hengkang dari PSGC

gatotHengkangnya pelatih PSGC, Gatot Barnowo yang kerap disapa Mbah Gatot, pasca kekalahan tim oleh Persib dengan skor akhir 5-1 dalam laga pertandingan Segitiga Persahabatan yang digelar di Ciamis beberapa waktu lalu, menjadi perbincangan hangat di kalangan warga masyarakat Ciamis.

Kontroversi perbincangan pun terus mengalir, terlebih Mbah Gatot terbilang baru seumur jagung meracik tim sepakbola kebanggaan masyarakat tatar Galuh Ciamis. Banyak kalangan yang menilai hengkangnya Mbah Gatot dikarenakan ia telah gagal meracik tim hingga harus menelan kekalahan dari Persib dengan skor telak 5-1, padahal PSGC sebelumnya telah mampu mengalahkan Persib dengan skor 1-0.

Namun opini yang mencuat terkait hengkangnya Mbah Gatot tersebut dibantah oleh Herdiat selaku manajer tim PSGC.
“Gatot Barnowo tidak hengkang ataupun dipecat pihak manajemen, namun dia cuti melatih dikarenakan sesuatu hal urusan keluarga, istrinya sakit dan tidak bisa ditinggalkan,” papar Herdiat.

Ijin cuti melatih Gatot Barnowo sendiri dengan batas waktu yang tidak tentukan, pasalnya kondisi istrinya yang saat ini tengah sakit belum bisa di prediksi secara pasti akan kesembuhannya. Tentunya warga tatar galuh Ciamis ikut mendoakan kesembuhan istrinya dan Gatot Barnowo bisa bergabung kembali.

“Kepergian Gatot Barnowo bukan dikarenakan pemecatan oleh manajemen PSCG akibat kekalahan dari Persib pada uji tanding kemarin, kalah menang dalam sebuah laga itu sudah biasa, yang mana dalam hal ini kelemahan dan kekurangan dapat kita ambil sebagai pelajaran dan bahan evaluasi untuk perbaikan ke depannya,” lanjut Herdiat.

Sementara itu, jelang bergulirnya laga kompetisi Indonesia Soccer Championship B (ISC), tim PSGC kini kembali ditangani oleh pelatih lama, Herry Rafni Kotari, sekaligus mengisi ijinnya Mbah Gatot. Bahkan dalam waktu dekat, tim PSGC diundang pada kompetisi piala Walikota Padang.
Disinggung hengkangnya M.Irpan (Tile) selaku kiper utama PSGC, Herdiat menjelaskan, Irpan Tile ijin untuk ikut seleksi ke tim ISL yakni Persiba Balikpapan. Sementara PSGC sendiri saat ini telah mendapatkan kiper yang baru yakni Gony Yanuar disamping Iwan MD.

“Tentunya kami merasa bangga serta memberikan dorongan sepenuhnya kepada seluruh pemain PSGC yang mau dan berniat serta ada kesempatan pindah ke tim kesebelasan yang kastanya lebih tinggi dari divisi utama, seperti halnya kiper M.Irpan, kita dorong dan doakan semoga ia bisa masuk di tim ISL” tandas Herdiat.

EVI YUSNITA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed