Hotel Terbaik Indonesia 2016 Ada di Kota Bandung

Hotel Terbaik Indonesia 2016 Ada di Kota BandungKota Bandung mempunyai aset destinasi wisata kelas dunia, terbukti dengan dianugerahinya The Trans Luxury Hotel Bandung dengan tidak tanggung-tanggung, tiga penghargaan berkelas internasional: Gold Circle Awards 2015 dari Agoda, Guest Review Award 2015 dari Booking.com dan Traveler’s Choice Award 2016 dari Tripadvisor.

Ini bukan kali pertama hotel bintang 6 ini mendapatkan penghargaan berkelas internasional, untuk penghargaan Traveller’s Choice dari TripAdvisor ini adalah kali ke-4, selain itu juga The Trans Luxury Hotel Bandung pernah dianugerahi 2014 Award of Excellence dari Booking.com, 2014 Customer Review Score Fantastic dari Agoda juga the Signum Virtutis, the Seal of Excellence, dari 2014 Seven Star Global Luxury Award pada kategori Hotel / Resort. Prestasi ini membuktikan bahwa pelayanan dan fasilitas The Trans Luxury Hotel Bandung telah mencapai standar internasional dan diakui oleh wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Ketiga penghargaan terbaru yang diberikan oleh tiga situs online ternama yakni Agoda, Booking.com dan Tripadvisor ini tentunya sangat bergengsi, mengingat pemenangnya ditentukan berdasarkan kuantitas dan kualitas ulasan secara sukarela dari wisatawan yang telah menginap di hotel tersebut. Perlu diketahui pula bahwa Agoda, Booking.com dan Tripadvisor secara rutin memberikan penghargaan kepada hotel dan resort terbaik diantaranya adalah Four Season Hotel Singapore, The Milestone Hotel London, dan Park Hyatt Paris.

General Manager The Trans Luxury Hotel Bandung, Farid Patria mengungkapkan, ini merupakan suatu kebanggan untuk The Trans Luxury Hotel kembali menerima penghargaan Gold Circle Awards 2015 dari Agoda, Guest Review Award 2015 dari Booking.com dan Traveler’s Choice Award 2016 untuk kategori keluarga dari Tripadvisor.

“Penghargaan ini akan senantiasa menjadi motivasi kami untuk memberikan pelayanan istimewa dan fasilitas mewah kepada wisatawan dan tamu kami,” tuturnya.

Seperti yang diketahui bahwa industri ini sangat kompetitif dan dewasa ini banyak hotel dan resort yang menawarkan value yang sama kepada wisatawan.

“Oleh karena itu kami harus berfikir apa yang dapat membedakan kami dari kompetitor. Kami percaya bahwa kunci kesuksesannya adalah bekerja dengan hati. Sehingga setiap individu tamu dan wisawatan dapat merasakan pelayanan yang tulus dari The Trans Luxury Hotel. Namun, ini semua tidak akan tercapai tanpa adanya kerja keras dari seluruh pihak dan setiap orang yang tergabung dalam keluarga The Trans Luxury Hotel Bandung,” tandas Farid.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *