Kawah Rengganis Wisata Alam Asri

Kawah Rengganis Wisata Alam AsriBerlibur ketempat wisata Alam memang mengasikan, selain mencari suasana baru, juga untuk menghilangkan kepenatan, kebisingan, serta polusi kendaraan di kota.

Anissa seorang mahasiswi UIN, bersama beberapa teman kuliahnya, memilih wisata Alam, Kawah Rengganis yang berlokasi di Ciwidey. “Kawah Rengganis adalah salah satu wisata alam yang masih asri. Pengunjung dimanjakan dengan pemandangan belerang yang muncul dari permukaan tanah dan celah bebatuan,” katanya.

Karena tempat wisata ini belum sepenuhnya tersentuh tangan manusia, Pengunjung dapat menikmati belerang karena dipercaya berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit kulit.

“Harga tiket nya pun terbilang cukup murah, yaitu sepuluh ribu rupiah untuk satu motor dan dua orang”, tutur Anissa, Sabtu (6/6).

“Namun sangat disayangkan, akses menuju pintu masuk masih sulit, jalanan menuju tempat paskir masih berbatu dan licin”, tandas Anissa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *