Jusuf Kalla Bahas Reformasi Birokrasi

Jusuf Kalla Bahas Reformasi BirokrasiWakil Presiden Jusuf Kalla bersama sejumlah menteri, Kamis, menggelar rapat yang membahas tentang reformasi birokrasi di Indonesia.

“Inti pokoknya bagaimana birokrasi kita yang besar ini dapat efisien, dapat berinovasi, dapat bergerak untuk memajukan,” kata Kalla saat membuka rapat di Kantor Wapres, Jakarta.

Menurut Kalla, pemerintah selalu membicarakan upaya untuk memperbaiki birokrasi di Indonesia.

Wapres mengatakan masalah reformasi birokrasi tidak hanya keluar di Indonesia, melainkan juga negara lain di dunia.

Kalla mengatakan keadaan birokrasi di suatu negara menjadi suatu acuan kinerja.

“Tujuannya ini kan pasti menggerakkan sistem pemerintahan yang baik dan efisien,” kata Kalla.

Sejumlah menteri yang hadir pada rapat tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Tedjo Edhy, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi.

Selain itu, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Staf Kepresidenan Luhut Pandjaitan, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Andrinof Chaniago juga hadir dalam rapat yang dimulai sekitar pukul 10:15 WIB tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *