Arti Tato Norman Kamaru

Arti Tato Norman KamaruSemenjak lepas dari jabatan kepolisian sebagai anggota Brigadir Mobil (Brimob), Norman Kamaru memberanikan diri menato lengan kanan kirinya.

Tato Ikan Koi dan Tribal, dipilih Norman Kamaru buat mengekspresikan kekesalannya pada lembaga kepolisian yang memecatnya tanpa alasan  jelas. Dia mengatakan dengan tato bergambar Ikan Koi, akan membawa banyak keberuntungan yang hadir usai keputusannya menanggalkan pangkat di Brigadir Mobil.

“Ini  bentuk rasa kekesalan saya dengan kerjaan (Kepolisian) saya yang lama. Tato ikan koi ini pertanda keberuntungan, saya berharap dan berdoa mendapatkan keberuntungan dari Tuhan, setelah lepas dari semuanya,” tutur Norman Kamaru kepada Okezone di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Untuk tato tribal, memiliki arti sakit hati yang dialami Norman Kamaru yang masih mempertanyakan mengapa dirinya dipecat dari kepolisian. Padahal, anggota keluarganya tak ada yang terjun ke Brimob, perasaan bangga seketika hancur saat dia dipecat. “Ini tribal, tanda kekesalan dan sakit hati saya,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *