Tahun Baru Imlek, TSM Bandung Siapkan Angpao

Tahun Baru Imlek, TSM Bandung Siapkan AngpaoPerayaan Tahun Baru China atau Imlek 2568 hari Ini (Sabtu, 28/1) yang akan berlangsung hingga 15 Februari 2018, Trans Studio telah mempersiapkan acara bagi pengunjung dimulai dari tanggal 9 Januari 2017 yaitu Lucky Angpao yang tersedia di GF berlokasi samping meja informasi.

PR & Digital Marketing Unit Head Trans Studio Mall, Ira Siska Utami mengatakan, bagi pengunjung yang ingin mendapatkan hadiah langsung berupa angpao seperti TSM Shoping Voucer senilai Rp200 ribu, TSM Shoping Voucer senilai Rp100 ribu, TSM Shoping Voucer senilai Rp50 ribu, TSM Dining Voucer senilai Rp25 ribu serta merchandise dari tenant yang berpartisipasi di Lucky Angpao ini.

“Agar mendapat kesempatan tersebut, setiap penikaran struk belanja EDC menggunakan kartu TSM Ultima/Kartu Kredit Bank Mega minimum Rp500 ribu atau mengunakan kartu kredit lainya senilai Rp1 juta (berlaku kumulatif, tidak berlaku kelipatan), costumer akan mendapatkan 1 (satu) kali kesempatan/hari untuk mengambil Lucky Angpao berhadiah langsung,” paparnya.

Menurut Ira, program tersebut berlaku untuk costumer yang melakukan transaksi di seluruh outlet TSM dan melakukan penukaran struk belanja di hari dan tanggal yang sama dengan tanggal transaksi yang tertera pada struk belanja/EDC. Setiap penukaran struk belanja pada program ini, costumer wajib melampikar fotocopy KTP atau kartu identitas lainya yang masih berlaku serta fotocopy kartu kredit yang digunakan transaksi.

“Penukarab struk belanja dari pameran casual/casual leasing, tpp up kartu mega cash, pembelian shopping voucer dab transaksi pembelian dompet pulsa tidak berlaku pada program ini,” ucapnya.

Lanjut Ira, penukaran struk belanja/EDC dapat dilakukan di Booth Pohon Angpau yang bertempat di samping meja informasi lantai GF. Penukaran Lucky Angpao harus dilakukan sendiri oleh costumer yang bersangkutan(tidak bisa diwakilkan).

Selai intu, Trans Studio Mall menyajikan pertunjukan Barongsai dimulai tanggal 28 Januari 2017, Akrobatik Barongsai Tonggak di plaza pukul 13.00 dan 16.00 WIB serta tanggal 29 Januari 2017 akan ada Liong Dance Show dan Parade Barongsai di lantai pukul 12.00 dan 15.30 WIB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *