Hotel Lodaya Bandung Gelar Khitanan Massal Gratis

Hotel Lodaya Bandung Gelar Khitanan Masaal GratisCeria Bocah

Menurut Momon yang dalam perhelatan khitanan missal gratis ini dipersiapakn sekitar 2 bulan sebelumnya, dengan tajuk khusus Meraih Kesolehan Sosial dengan Saling Berbagai, melibatkan para pihak, al: Yayasan Nurimba, BBC Tempo Doeloe, dan DPP Ormas BBC.

“Terselengaranya dengan sukses acara ini, bagi kami merupakan sebuah kegembiraan tersendiri. Ini hadiah buat para bocah harapan bangsa,” jelas Mugi Sujana disela-sela riuh-rendah sambutan di panggung yang juga dihadiri tokoh Perempuan Jawa Barat Ny. Popong Otje Djundjunan yang akrab disapa Ceu Popong.

Bagi Ceu Popong momentum berbagai yang juga bersuasana khidmad merupakan implementasi dari Sila Keadilan Sosial dalam falsafah negara kita. “Ya, Sila Keadilan Sosial hari ini telah dilaksanakan oleh Kang Momon beserta kawan-kawan dengan sangat baik. Mari kita sambut NKRI yang berkeadilan,” ujarnya.

Dari salah satu sudut Hotel Lodaya disela tingkah gembira dari tim kesenian Gajah Putih pimpinan Kang Yoni, yang juga dimeriahkan seni reak dan pencak silat, orang tua Ahmad Dani (5) yakni Dede Juhana dari Cikawung Desa Mekarsari Baleendah Kabupaten Bandung, mengucapkan dengan tulus :

“Terima kasih kepada pantia yang begitu baik hari ini. Anak saya Dani dan ratusan anak lainnya, bisa dikhitan. Semoga kebaikan panitia dapat dibalas dengan kebaikan berlipat lainnya dari Tuhan YME,” begitu ujarnya sambil memperlihatkan seabreg hadiah dari panitia berupa amplop berisi uang tunai dari para donator dan seperangkat alat sekolah.

Harri Safiari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed